Header Ads

Alat Peraga Game Bendera Teks Membantu Siswa Lebih Kritis

Dra. Ana Yustiani
Guru SMAN 1 SoE-TTS

Pengembangan kurikulum 2013 bertujuan menghasilkan siswa yang produktif, kreatif, inovatif, dan afektif melalui penguatan sikap, pengetahuan, dan keterampilan yang terintegrasi. Hal ini menuntut guru untuk mampu  mengembangkan potensi dan profesionalismenya dalam pembelajaran. Untuk menunjang pembelajaran tersebut, seorang guru memerlukan sarana dan prasarana penunjang mutu pembelajaran di kelas. Salah satu dari unsur penunjang pembelajaran tersebut adalah alat peraga. Atas dasar pemikiran itulah saya mencoba menciptakan alat peraga dalam jenis alat permainan pendidikan yang dapat mengasah daya ingat siswa dalam pembelajaran Bahasa Indonesia  yaitu alat peraga “game bendera teks”. Diberi nama Game Bendera Teks karena game ini dibuat menyerupai bendera-bendera  mini yang berisi  judul teks dan struktur teks yang dipelajari dalam pelajaran Bahasa Indonesia.

Alat Peraga, Tujuan dan Manfaatnya
Alat peraga adalah alat yang digunakan untuk memperjelas konsep atau teori atau cara kerja tertentu yang dipergunakan dalam proses pembelajaran atau bimbingan. Tujuan penggunaan alat peraga permainan pendidikan adalah untuk mengetahui keberhasilan penyampaian materi  teks bahasa Indonesia; untuk merangsang tumbuhnya perhatian siswa dalam mengembangkan keterampilan kerja mandiri menulis teks bahasa Indonesia; untuk mengaktifkan cara berfikir kritis karena siswa tidak sekedar mengingat dan mendengarkan, namun mengembangkan pikirannya dengan fakta;  dan meningkatkan interaksi antar siswa dalam kelas sehingga transformasi belajar dapat berkembang dinamis (5 M).
Sedangkan fungsi  penggunaan alat peraga di kelas adalah untuk memahami kembali materi-materi teks dalam pelajaran Bahasa Indonesia yang telah pelajari; mengkreasi pembelajaran dengan  humor untuk memperkuat minat siswa belajar sehingga tidak membosankan; memfokuskan perhatian siswa pada materi pelajaran secara kongkrit; melibatkan siswa dalam proses belajar sebagai rangkaian pengalaman nyata; membuat seluruh momen dalam kelas hidup dan lebih bersemangat dalam belajar; memenuhi kebutuhan belajar sesuai gaya belajar siswa dalam satu kelas dan meningkatkan daya monitor pendidik sehubungan dengan aktifitas siswa lebih mudah diamati.
Sementara itu, manfaat alat peraga bagi sisw, adalah melatih kemampuan berkonsentrasi siswa saat menyusun struktur teks; mengasah  daya  pikir dan nalar siswa; melatih kekompakan  dalam tim; melatih ketepatan  dan kecepatan  dalam berfikir; mempermudah penguasaan materi pelajaran dan menarik minat siswa untuk belajar. Sedangkan manfaat alat peraga  bagi  guru adalah mempermudah penyampaian materi pelajaran; memperluas cakupan materi pelajaran; mempermudah capaian tujuan pembelajaran; menciptakan suasana pembelajaran kondusif dan menciptakan pembelajaran efektif dan efisien.
Pembuatan Alat Peraga Game Bendera Teks
Sebelum membuat alat peraga Game Bendera Teks tersebut, dibuat konsepnya terlebih dahulu. Konsepnya adalah mendata jenis teks dan stuktur teks dalam pelajaran Bahasa Indonesia. Setiap jenis dan struktur dibuatkan dalam bingkai  yang disebut bendera. Jenis teks dalam pelajaran Bahasa Indonesia antara lain: teks laporan hasil observasi; teks prosedur kompleks; teks eksposisi; teks anekdot dan teks negosiasi.

Sedangkan struktur teks, antara lain, teks laporan hasil observasi berupa pernyataan umum atau klasifikasi anggota/aspek yang dilaporkan; teks prosedur kompleks berupa tujuan  dan langkah-langkah; teks eksposisi berupa pernyataan pendapat (tesis), argumentasi, penegasan ulang pendapat; teks anekdot berupa abtraksi, orientasi, krisis, reaksi dan koda dan teks negosiasi berupa orientasi, permintaan, pemenuhan, penawaran, persetujuan, pembelian dan penutup. Contoh gambar yang sesuai dengan teks, antara lain:


Pembuatan Alat Peraga Game Bendera Teks
Bahan-bahannya antara lain: gambar/foto, kertas, tusuk sate/lidi, lem, isolasi. Alat yang dibutuhkan adalah spidol, gunting, dan penggaris.
Proses pembuatannya, pertama, siapkan lima  jenis teks yang akan dibuat game bendera  teks dengan mengetik judul teks masing-masing. Kedua, ketik struktur masing-masing teks secara lengkap. Ketiga, ceraikan struktur teks satu persatu dengan ukuran huruf lebih besar. Keempat, beri bingkai pada masing-masing tulisan struktur teks supaya menarik. Kelima, print out judul teks dan struktur yang telah diketik. Keenam, gunting satu-satu mengikuti bentuk bingkai. Ketujuh, lekatkan  setiap judul dan stuktur pada tusuk sate dengan isolasi. Kedelapan, game kartu teks siap digunakan.
Cara menggunakannya: Bagi siswa ke dalam beberapa tim-tim  (enam atau delapan tim); Setiap dua tim siap untuk bertanding dalam game; tiap satu putaran waktunya 2 menit; masing-masing tim menunjuk dua orang sebagai pemeran. Satu pengambil teks dan satu penerima teks, sedang anggota yang lain sebagai pendukung; Teks dan stuktur diacak dalam satu wadah;  penerima mengambil satu teks/struktur dan diberikan pada penerima teks. Begitu seterusnya; penerima teks mengurutkan bendera  sesuai dengan judul/permintaan dan kemudian penerima membacakan hasil yang telah dipegangnya.
Alat peraga ini dapat dibuat dapat dikreatifkan dan dikembangkan  lagi. Bagi guru yang ingin mendapatkan hasil pembelajaran yang baik hendaknya berusaha untuk kreatif dan berinovasi dalam proses pembelajaran, termasuk menggunakan alat peraga lokal.
Foto: Suasana kelas saat menerapkan alat peraga


sumber: arsip Media Pendidikan Cakrawala NTT

Tidak ada komentar